Presiden Iran Ancam Tendang Semua Pasukan AS Dari Timur Tengah
IRAN, TEKAPE.co – Pasca penyerangan Iran ke dua pangkalan militer Amerika Serikat (AS) di Irak, Presiden Iran, Hassan Rouhani, mengeluarkan pernyataan keras terhadap AS.
Dalam kicauannya, lewat akun twitter miliknya, Hassan mengancam akan menendang semua pasukan AS keluar dari wilayah Timur Tengah.
Pernyataan itu dikeluarkan pasca pembunuhan Jenderal Qasem Soleimani oleh AS di Baghdad, Irak, pekan lalu.
Presiden Iran Hassan Rouhani mengatakan, Jenderal Soleimani telah bertempur dengan gagah berani melawan ISIS, Al Nusrah, Al Qaeda dkk. Jika bukan karena perang melawan teror, ibu kota Eropa akan berada dalam bahaya besar sekarang.
“Jawaban terakhir kami untuk pembunuhannya adalah menendang semua pasukan AS keluar dari wilayah tersebut,” cuit @HassanRouhani, Rabu 8 Januari 2020.
BACA JUGA:
Amerika Diserang Rudal Iran, Trump: Semua Baik-baik Saja
Untuk diketahui, tentara AS membunuh Jenderal Qasem Soleimani pekan lalu. Pembunuhan dilakukan atas perintah Presiden AS Donald Trump.
Pembunuhan tersebut memicu ketegangan antara musuh-musuh utama. Iran bersumpah untuk membalas dendam. (*)
Tinggalkan Balasan