Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Polantas Palopo Ini Peduli Lingkungan

PALOPO, TEKAPE.co – Keberadaan polisi di jalanan kerap menjadi momok bagi masyarakat pengguna jalan, terutama pengendara yang melanggar aturan dan tidak memiliki surat-surat kendaraan. Tak jarang pengendara berusaha menghindar, dan bahkan kabur dari sergapan petugas. Maklum, tak petugas di lapangan bersikap “garang” terhadap pengendara.

Tapi sesungguhnya banyak polisi yang bertugas di lapangan penuh dengan sikap terpuji dan peduli dengan lingkungan sekitarnya.

Seperti anggota Satlantas Polres Palopo satu ini, Brigpol Randam Usman nampak terlihat sedang menyemprot rumput yang tumbuh di halaman kantor Unit Turjawali dan Lakalantas Polres Palopo di Jalan Kelapa, Jumat 4 Oktober 2019.

“Kesadaran pentingnya kebersihan lingkungan harus menjadi perilaku dalam kehidupan keseharian,” kata Randam.

Sementara itu, Kanit Turjawali Satlantas Polres Palopo, Ipda Abdul Azis mengatakan, membersihkan lingkungan sekitar kantor Unit Turjawali dan Lakalantas Polres Palopo merupakan bentuk kepedulian.

Ia menjelaskan salah satu faktor pendukung utama manusia bisa hidup sehat adalah keadaan lingkungan sekitarnya.

“Jika tubuh sehat, maka jiwa dan pikiran kita juga pasti sehat. Sesuai kalimat dalam bahasa Latin Mens sana in corpore sano,” jelas perwira satu balok ini. (rindu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini