NasDem Singkirkan Sahroni dan Nafa Urbach dari DPR
JAKARTA, TEKAPE.co – Partai NasDem menjatuhkan sanksi tegas terhadap dua kadernya di Senayan, Ahmad Sahroni dan Nafa Urbach.
Keduanya resmi dinonaktifkan dari keanggotaan Fraksi NasDem di DPR RI per 1 September 2025.
Keputusan ini disampaikan Sekretaris Jenderal DPP Partai NasDem, Hermawi Taslim, dalam keterangan resmi, Minggu (31/8/2025).
Menurut Hermawi, langkah itu diambil setelah muncul pernyataan Sahroni dan Nafa yang dinilai memperkeruh suasana serta melukai hati publik di tengah gelombang protes belakangan ini.
“Bahwa atas pertimbangan tersebut, dengan ini DPP Partai NasDem menyatakan terhitung sejak Senin, 1 September 2025, menonaktifkan saudara Ahmad Sahroni dan Nafa Urbach sebagai Anggota DPR RI dari Fraksi Partai NasDem,” ujar Hermawi.
Ia menegaskan, partai besutan Surya Paloh itu tidak bisa mentoleransi sikap kader yang menyimpang dari garis perjuangan partai.
“Ada pernyataan dari wakil rakyat, khususnya anggota Fraksi NasDem, yang menyinggung dan mencederai perasaan rakyat. Itu jelas penyimpangan,” katanya.
Dalam kesempatan yang sama, NasDem menyampaikan belasungkawa mendalam atas jatuhnya korban jiwa dalam rangkaian aksi masyarakat memperjuangkan aspirasinya.
Menurut Hermawi, penderitaan rakyat justru seharusnya menjadi pijakan utama perjuangan politik NasDem, bukan sebaliknya.
Dengan penonaktifan ini, NasDem berupaya menunjukkan sikap tegas, aspirasi rakyat ditempatkan di atas kepentingan personal maupun elit politik. (Ron)
Tinggalkan Balasan