KPS Bajo Santuni Nenek Becce di Desa Tirowali
LUWU, TEKAPE.co – Jelang Idulfitri, Komunitas Peduli Sosial (KPS) Kecamatan Bajo, kembali menyalurkan bantuan kepada Nenek Becce yang ada di Desa Tirowali, Kecamatan Pontang, Luwu, Jumat, 22 Mei 2020.
Nenek Becce tergolong warga yang kurang mampu di daerahnya dan kehidupan nenek Becce sangat memperihatinkan.
Pasalnya selama ini dia belum pernah mendapatkan bantuan sosial dari pemerintah sedangkan beliau sudah bertahun-tahun menderita Lumpuh dan gangguan pendengaran.
Beliau ini menempati kediaman saudaranya yang sudah lama meninggal, ia tinggal berdua dengan keponakannya. Beruntung tetangga ibu Becce sangat berempati, sehingga kalau urusan makanan biasa dapat uluran dari tetangganya.
Yusmiati Yunus Koordinator Komunitas Peduli Sesama (KPS) Bajo, mengatakan semoga bantuan tersebut bisa membantu Nenek Becce.
“Semoga bantuan dari teman-teman, sahabat dan keluarga mampu membantu Nenek Becce untuk kebutuhan hidup sehari-harinya,” tuturnya.
Sebelumnya, nenek Becce juga dikunjungi Anggota DPRD Luwu, yakni Sulaiman Ishak dan Rizal Rahmat.
“Kita sudah kominikasikan ke Pemerintah Desa setempat agar ibu ini diprioritaskan untuk diberi bantuan oleh pemerintah melalui program-program bantuan baik berupa BLT DD maupun bentuk-bentuk bantuan lainnya,” ujar, Sulaiman. (ham)
Tinggalkan Balasan