Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Jelang Laga Kontra Filipina, Timnas U-23 Diadang Ujian Serius di Piala AFF

Laga Grup A Piala AFF U23 2025 mempertemukan Timnas Indonesia U23 vs Filipina, Jumat (18/7/2025). (ist)

JAKARTA, TEKAPE.co – Timnas Indonesia U-23 akan melanjutkan kiprah mereka di ajang Piala AFF U-23 dengan menghadapi Filipina pada Jumat malam, 18 Juli 2025.

Duel krusial ini digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, dengan jadwal kick-off pukul 20.00 WIB.

Skuad asuhan Gerald Vanenburg sebelumnya tampil impresif saat menggulung Brunei Darussalam dengan skor mencolok 8-0 di laga pembuka.

Namun, tantangan lebih berat menanti, mengingat Filipina juga tampil meyakinkan dengan menundukkan Malaysia 2-0.

Kemenangan atas Filipina menjadi syarat mutlak bagi Jens Raven dan rekan-rekan untuk mengunci tiket ke babak semifinal.

Meski di atas kertas Indonesia lebih diunggulkan, kekuatan Filipina tak bisa dipandang enteng.

Salah satu pendukung setia Timnas, Rino Fajar, menyampaikan rasa optimisme terhadap peluang kemenangan Indonesia. Meski begitu, ia menyadari laga melawan Filipina bukan perkara mudah.

“Saya tetap yakin Indonesia bisa menang. Tapi harus diakui, pertandingan kali ini akan jadi ujian penting buat pelatih karena Filipina bisa menang lawan Malaysia,” ujar Rino saat ditemui di kawasan Senayan.

Ia juga menyoroti bahwa laga kontra Brunei belum sepenuhnya merepresentasikan kekuatan sesungguhnya Timnas U-23.

“Permainan anak-anak kemarin bagus, tapi belum dapat lawan yang benar-benar menekan. Di belakang juga sempat terlihat ada miskomunikasi beberapa kali,” ungkapnya.

Rino berharap para pemain bisa tampil lebih solid, terutama di lini pertahanan, agar tak terpeleset di laga penentuan ini.

Dengan semangat suporter dan tekanan untuk meraih poin penuh, laga malam nanti dipastikan akan menjadi panggung pembuktian sejati bagi skuad Garuda Muda. (Ron)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini