Jadi Narasumber di Launching Pengawasan Bhabinkamtibmas, Kapolres Morowali Harap Tercipta Pilkada yang Aman dan Damai
MOROWALI, TEKAPE.co – Kapolres Morowali AKBP Suprianto menjadi narasumber di Launching Kegiatan Pengawasan Bhabinkamtibmas.
Kegiatan tersebut berlangsung di Gedung Serbaguna Ahmad Hadie, Kelurahan Matano, Kecamatan Bungku Tengah, Kabupaten Morowali, Sulsteng, Selasa 29 Oktober 2024.
Di kegiatan tersebut juga dilakukan sosialisasi tentang Netralitas Kepala Desa dan Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) pada Pilkada Morowali tahun 2024.
Kegiatan yang dibuka langsung Kapolres Morowali dan sambutan dari Pj Bupati Moorowali, Yusman Mahbub juga dibacakan fakta netralitas yang diwakili oleh Kepala Desa Buranga, Kecamatan Menui Kepulauan.
Hadir dalam acara tersebut, Anggota DPRD Morowali, Yopi Sabara, Sekda Morowali, para Kepala OPD, Wakapolres Morowali Kompol Awaludin Rahman, Pejabat Utama Polres Morowali, Kepala Desa dan ketua BPD se-Kabupaten Morowali, personel Bhabinkamtibmas Polres Morowali serta tamu undangan.
Agenda kegiatan dilanjutkan dengan sesi narasumber yang dipandu oleh Wakapolres Morowali sebagai moderator, Para narasumber dalam kegiatan ini terdiri dari Kapolres Morowali AKBP Suprianto sebagai narasumber pertama, Sabri Darisa (Komisioner KPU Kabupaten Morowali Divisi Perencanaan Data dan Informasi sebagai narasumber kedua, Elsevin Lansinara, SH (Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Bawaslu Morowali) Kabupaten Morowali sebagai narasumber ketiga.
Setelah pemaparan materi oleh para narasumber, acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab, memberikan kesempatan kepada para peserta untuk berdiskusi dan memperdalam pemahaman terkait netralitas Kepala Desa dan Ketua BPD Pada Pilkada Morowali Tahun 2024.
“Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat pengawasan Bhabinkamtibmas dan menjaga netralitas aparatur desa sehingga tercipta Pilkada yang Aman, damai dan sejuk di Kabupaten Morowali,” ujar Kapolres.(*)
Tinggalkan Balasan