Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Hari Amal Bakti ke-80 Kemenag, Wali Kota Palopo Tekankan Pentingnya Kerukunan

Wali Kota Palopo, Naili, memimpin upacara peringatan Hari Amal Bakti ke-80 Kementerian Agama Republik Indonesia di halaman Kantor Kementerian Agama Kota Palopo, Sabtu (3/1/2026). (ist)

PALOPO, TEKAPE.co – Wali Kota Palopo, Naili, bertindak sebagai inspektur upacara peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama (Kemenag) RI yang digelar di halaman Kantor Kementerian Agama Palopo, Sabtu (3/1/2026).

Dalam upacara tersebut, Naili membacakan amanat Menteri Agama RI Nasaruddin Umar.

Ia menyampaikan bahwa peringatan Hari Amal Bakti tidak hanya menjadi penanda usia kelembagaan Kementerian Agama, tetapi juga momentum untuk memperkuat komitmen dalam menjaga kerukunan umat beragama serta menghadirkan pelayanan yang memberi manfaat nyata bagi masyarakat.

BACA JUGA: Sekda Morowali Lepas Jalan Santai Kerukunan Peringati HAB ke-80 Kemenag

Tema HAB ke-80, “Umat Rukun dan Sinergi, Indonesia Damai dan Maju”, menurut Menteri Agama, menegaskan bahwa kerukunan bukan sekadar kondisi tanpa konflik, melainkan kekuatan kolektif bangsa yang lahir dari sinergi di tengah keberagaman.

“Kementerian Agama memiliki peran strategis sebagai penjaga nalar agama dalam bingkai kebangsaan.”

“Peran itu diwujudkan melalui penguatan pendidikan keagamaan, pemberdayaan ekonomi umat, digitalisasi layanan keagamaan, serta program-program kerukunan yang berdampak langsung bagi masyarakat,” ujar Naili saat membacakan amanat Menteri Agama.

BACA JUGA: Bulukumba Dorong Budidaya Nila Intensif Dukung Program MBG

Menteri Agama juga menekankan pentingnya kesiapan aparatur sipil negara (ASN) Kemenag dalam menghadapi perkembangan zaman, termasuk kemajuan kecerdasan buatan.

Namun, menurutnya, kemajuan teknologi harus tetap diimbangi dengan nilai ketuhanan, kemanusiaan, integritas, dan etika agar agama terus hadir sebagai solusi dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Usai upacara, Wali Kota Palopo, Naili menyampaikan apresiasinya kepada jajaran Kemenag yang selama ini berperan aktif dalam menjaga harmoni sosial di Palopo.

“Kementerian Agama adalah garda terdepan dalam merawat kerukunan. Pemerintah Kota Palopo terus mendukung peran Kemenag agar nilai-nilai toleransi dan persatuan tetap terjaga di tengah masyarakat,” kata Naili.

Ia juga berharap peringatan Hari Amal Bakti ke-80 menjadi penguat semangat pengabdian seluruh ASN Kemenag.

“Selamat Hari Amal Bakti ke-80 Kementerian Agama. Teruslah mengabdi dan menjadi cahaya pencerah bagi bangsa,” ujarnya.

Peringatan HAB ke-80 Kementerian Agama di Palopo turut dirangkaikan dengan penyerahan penghargaan Satyalancana Karya Satya kepada 30 aparatur sipil negara (ASN) di lingkup Pemkot Palopo atas dedikasi dan pengabdian mereka dalam menjalankan tugas pelayanan publik.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini