Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Harap Dapat PIP, Kepala SMKN 6 Palopo Serahkan Nama Siswa ke Amran SE

Kepala SMKN 6 Kota Palopo saat menyerahkan nama peserta didik calon penerima PIP Kepada pengelolah Rumah Aspirasi Amran SE.

PALOPO, TEKAPE.co – Kepala Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 6 Palopo Drs Harbi MPd, menyerahkan usulan nama peserta didik calon penerima Program Indonesia Pintar (PIP) Tahun 2018 kepada pengelolah rumah aspirasi Anggota DPR RI Fraksi PAN Amran SE, Sabtu 23 Juni 2018, di SMKN 6 Palopo.

Pengelolah Rumah Aspirasi Amran SE, di Jalan Anggrek Blok AA.14 Kelurahan Tompotikka Kecamatan Wara Kota Palopo, Syamsudar Syam, mengatakan, pihaknya sudah menerima ratusan usulan peserta didik calon penerima Program Indonesia Pintar (PIP) Tahun 2018.

“Usulan ini akan berupaya untuk diperjuangkan di pusat, agar mereka dapat diakomodir dalam program PIP ini,” ujarnya.

Untuk usulan peserta didik calon penerima PIP Tahun 2018, telah ada mulai dari tingkat Sekolah Dasar (SD) Sekolah Menengah Pertama (SMP) Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).

Ada orang tua didik calon penerima PIP yang datang langsung ke Rumah Aspirasi Amran SE untuk difasilitasi untuk mendapatkan PIP Tahun 2018, dan ada juga kami datangi langsung ke sekolah.

“Untuk SMK Negeri 6 Palopo dan SMK Swasta Palapa Palopo kami menerima usulan 100 siswa calon peserta didik masing masing 50 untuk SMK Negeri 6 Palopo dan 50 SMK Swasta Palapa Palopo,” katanya.

Persyatanya melampirkan foto copy Kartu Tanda Penduduk (KTP) dengan Kartu Keluarga (KK). Kenapa ada foto copy KK dan Keluarga biar program ini tepat sasaran jangan sampai ada yang berhak menerima, tapi tidak menerima PIP.

“Karena lewat KTP dan KK orang tua didik calon penerima PIP kami verifikasi,” ungkapnya. (aa)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini