Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Hadiri HUT Bhayangkara ke-72, Arwien Suapi Kapolres Palopo

PALOPO, TEKAPE.co – Penjabat (Pj) Wali Kota Palopo, Andi Arwien Azis SSTP, menghadiri upacara puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-72, di Lapangan Pancasila Kota Palopo, Rabu 11 Juli 2018.

Upacara yang dirangkaikan dengan syukuran dengan tema ‘Dengan Semangat Promoter Siap Mengamankan Agenda Kamtibmas Tahun 2018 dan 2019’ itu dihadiri unsur Forkopimda Kota Palopo.

Juga hadiri Para Kepala SKPD, pejabat utama Polres, Ketua KBPPP dan FKPPPI Kota Palopo, serta para tokoh masyarakat.

Pada kesempatan tersebut, dilakukan pemotongan tumpeng. Pada sesi itu, Arwien sempat memberikan suapan nasi tumpeng kepada Kapolres Palopo, AKBP Taswin, sebagai tanda keakraban dan penghormatan di HUT ke-72 Bhayangkara.

Pemotongan tumpeng dan kue HUT itu dilakukan oleh Pj Walikota Palopo, Kapolres Palopo, serta Ketua Bhayangkari dan pelepasan balon sebagai tanda launching aplikasi kring mobile polres Palopo.

Selain itu, beberapa rangkaian acara yang terlaksana pada kegiatan tersebut diawali persembahan penampilan dari Pocil (Polisi Cilik) Binaan Polres Palopo, dilanjutkan dengan atraksi bela diri dan penampilan Polisi Santri Binaan Polres Palopo.

Selanjutnya ada launching Kring Mobile, dan pengundian doorprize, yang dihibur komedian papan atas, Tukul Arwana.

Pj Walikota Palopo, Andi Arwien Azis SSTP, pada kesempatan itu, mengungkapkan sebagai insan Bhayangkara, Ia berharap pada HUT ke – 72 ini, dapat meningkatkan kualitasnya, terutama dalam melindungi, mengayomi dilingkungan masyarakat terutama di Kota Palopo

“Kehadiran Bhayangkara negara betul-betul sangat dibutuhkan dan berkontribusi terhadap terciptanya pemilihan daerah yang damai dan aman. Untuk itulah saya atas nama pemerintah dan masyarakat menyampaikan terimakasih yang setingginya-tingginya atas apa yang telah dilakukan pihak kepolisian,” ungkap Andi Arwien.

Menurutnya, Kepolisian telah memberikan pelayanan yang maksimal, sehingga saat ini masyarakat dapat merasakan indahnya kedamaian di Kota Palopo.

“Momentum ini, mari kita manfaatkan sebaik-baiknya untuk meningkatkan sinergitas antara kepolisian, Pemerintah dan masyarakat menjadi kekuatan kita dalam mengawal Keutuhan Kesatuan Negara Republik Indonesia. Kita lawan orang yg berusaha memecah belah kita terutama mengancam kesatuan Republik Indonesia,” tegas Arwien.

Terkait Kring mobile, Andi Arwien berharap dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dalam menyiasati dan melindungi diri dari berbagai macam bentuk ancaman kejahatan, termasuk untuk memudahkan layanan pengaduan dan perlindungan.

Pada kesempatan itu, Kapolres Kota Palopo, AKBP Taswin SIK, mengucapkan terimakasih dan berarap dari tahun ke-72 tahun ini, jajaran Polres Kota Palopo dapat meningkatkan kualitasnya dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Kapolres mengatakan, ini sebuah kesyukuran juga patut kita haturkab kepada Allah SWT, dimana, selama proses pikada 2018 semua pihak terlibat dalam menjaga ketertiban. Hasilnya, sudah diraskan, dimana proses Pilkada berjalan aman dan damai.

“Terimakasih atas dukungan pemerintah, semua elemen masyarakat, para mahasiswa dan seluruh pihak yang telah bersama sama menjaga jalannya pemilukada 2018 di Kota Palopo, sehingga dapat berjalan sesuai dengan apa yang kita harapkan,” ungkap Kapolres. (hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini