oleh

Gerindra Mulai Panaskan Mesin Untuk Pata Emmy

BELOPA, TEKAPE.co – Partai Gerindra yang pemilik 4 Kursi di DPRD Luwu mulai memanaskan mesin politiknya untuk memenangkan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Luwu, Patahuddin dan Emmy Tallesang (Pata-Emy).

Dalam pertemuan yang dilaksanakan Sekretariat Partai Gerindra Luwu, Selasa 30 Januari 2018, dihadiri pengurus Partai Gerindra dan Calon Bupati Luwu, Patahuddin dan Wakil Bupati Luwu Emmy Tallesang.

“Gerindra sudah mengambil keputusan untuk mendukung Patahuddin dan Emy Tallesang. Gerindra memilih pasangan ini karena mereka merasakan penderitaan dari bawah, tentu mereka akan memikirkan kita,” ujar Ketua Gerindra Luwu, dr Anton Yahya.

Selain itu, dr Anton mengatakan seluruh potensi dan energi yang ada dipengurus dan kader Gerindra harus bergerak untuk memenangkan Patahuddin dan Emmy Tallesang.

“Gerindra saat ini sudah dikelola oleh Pata Emmy hingga 27 Juni, jadi sebagai pengurus dan kader Gerindra harus bergerak untuk memenangkan Pata Emmy demi kemajuan Luwu,” jelasnya.

Sementara itu Calon Bupati Luwu, Patahuddin dalam sambutannya mengaku dukungan dari Partai Gerindra Luwu merupakan energi untuk membangun Kabupaten Luwu.

“Di partai Gerindra ini berkumpul para pejuang, apalagi teman-teman digerindra sudah memberikan kami konsep pembangunan dikabupaten Luwu, semua ini adalah modal dalam membangun kabupaten Luwu,” jelasnya.

Dalam pertemuan itu juga dihadiri empat legislator Luwu dari Gerindra yakni, Kasruddin, Zeth Ida Parante, Baso termasuk wakil ketua DPRD Luwu dari Partai Gerindra yakni Ikhsan Sunusi.

Senada dengan itu, Calon Wakil Bupati Luwu emmy tallesang dalam pertemuan yang didominasi perempuan itu mengatakan dirinya sendiri akan melaksanakan berbagai program.

“Sudah menjadi kesepakatan kami dengan Calon Bupati Bapak Patahuddin untuk membangun ekonomi kreatif dengan memberdayakn perempuan. Ini adalah program kami nantinya,” jelasnya. (*)



RajaBackLink.com

Komentar