Tekape.co

Jendela Informasi Kita

DPRD Sulsel Resmi Tetapkan Andalan Hati sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih

DPRD Sulsel dan Pj Gubernur Sulsel Prof Fadjry Djufry foto bersama usai paripurna penetapan Gubernur-Wakil Gubernur Sulsel terpilih di Gedung Paripurna DPRD Sulsel, Jumat (7/2/2025) malam. (ist)

MAKASSAR, TEKAPE.co – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Selatan secara resmi menetapkan pasangan Andi Sudirman Sulaiman dan Fatmawati Rusdi (Andalan Hati) sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel terpilih untuk periode 2025-2030.

Penetapan ini dilakukan dalam rapat paripurna DPRD Sulsel yang digelar di ruang sidang utama Gedung DPRD Sulsel, Jalan Urip Sumoharjo, Makassar, pada Jumat (7/2/2025) malam.

Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Sulsel, Andi Rachmatika Dewi (Cicu), serta didampingi oleh empat Wakil Ketua DPRD Sulsel, yakni Rahman Pina, Yasir Machmud, Sufriadi Arief, dan Fauzi Andi Wawo.

BACA JUGA: Andalan Hati Resmi Ditetapkan Gubernur dan Wagub Sulsel Terpilih, Bakal Dilantik 20 Februari 2025

Turut hadir dalam rapat tersebut Penjabat (Pj) Gubernur Sulsel, Prof Fadjry Djufry, serta Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulsel, Hasbullah, yang menyaksikan langsung proses penetapan.

Meski pasangan Andalan Hati tidak tampak hadir dalam sidang paripurna, ketidakhadiran mereka tidak mempengaruhi keabsahan keputusan DPRD Sulsel.

Penetapan ini dilakukan setelah Mahkamah Konstitusi (MK) resmi menolak gugatan yang diajukan oleh pasangan calon Danny Pomanto-Azhar Arsyad.

Dengan keputusan ini, Andi Sudirman Sulaiman dan Fatmawati Rusdi dipastikan akan memimpin Sulawesi Selatan hingga 2030. (Rid)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini