Banjir Melanda Desa Wosu, Kapolsek Bungku Barat Bantu Warga Evakuasi Barang Terendam Banjir
MOROWALI, TEKAPE.co – Banjir melanda Desa Wosu, Kecamata Bungku Barat, Kabupaten Morowali, Kamis 12 Mei 2022.
bajir kali ini akibat curah hujan yang tinggi dan pasangnya air laut hingga air Sungai Bahomokohoni meluap.
Meluapnya air Sungai Bahomokohoni mengakibatkan sejumlah rumah warga di Desa Wosu terendam banjir.
BACA JUGA:
Kapolres Torut Hadiri Halal Bihalal PD IWO Toraja Raya
Mengetahui kondisi itu, Kapolsek Bungku Barat Ipda Radyanto bersama empat personelnya membanyu warga dengan mengevakuasi barang yang terendam banjir.
“Kapolsek langsung turun ke lokasi banjir membantu warga dengan mengevakuasi barang yang terendam banjir,” kata Kasi Humas Polres Morowali Iptu Agus Taufik.
Bajir yang melanda Desa Wosu, merendam sedikitnya sembilan rumah warga.
(FD)
BACA JUGA:
Pererat Silaturahmi, AMJI-RI Sinjai Gelar Halal Bihalal
Tinggalkan Balasan