Amran SE: Palopo Harus Jadi Destinasi Wisata di Sulsel
PALOPO, TEKAPE.co — Salah satu keluhan bagi turis, baik itu turis mancanegara atau turis domestik yakni kebersihan. Oleh karena itu masyarakat dan pemerintah harus bersinergi dalam menjadikan daerah kita sebagai daerah destinasi wisata.
Hal tersebut diungkapkan anggota DPR RI Komisi X, Amran SE saat menjadi narasumber dalam acara Gerakan Sadar Wisata dan Aksi Sapta Pesona yang digelar dk Pantai Labombo, Kelurahan Salekoe, Kecamatan Wara Timur, Palopo, Selasa 7 November 2017.
“Pemerintah Indonesia menargetkan pariwisata menjadi urutan ketiga sebagai penyumbang devisa negara. Dan semoga apa yang menjadi target pemerintah tercapai,” ungkapnya.
Karena Toraja, lanjut Amran, telah menjadi destinasi utama di Sulawesi Selatan maka pekerjaan rumah bagi kita bagaimana menjadikan Kota Palopo sebagai destinasih wisata yang ada di Sulawesi Selatan.
“Jangan biarkan turis hanya melintasi Kota Palopo, kita harus pikirkan bagaimana caranya agar Kota Palopo menjadi tempat persinggahan bagi para turis apakah itu mancanegara atau domestik,” tuturnya. (rin)
Tinggalkan Balasan