Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Kapolres Morowali Pimpin Pengamanan Malam Takbiran Idul Fitri 1444 H

Malam takbiran di Morowali, Sulawesi Tengah, berjalan aman dan kondusif. (ist)

MOROWALI, TEKAPE.co – Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah, warga muslim di Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah, merayakan malam takbiran, Jumat 21 April 2023.

Pelepasan Pawai Takbiran dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah 2023 dihadiri Forkopimda Morowali.

Untuk mendukung kelancaran kegiatan tersebut, Polres Morowali laksanakan pengamanan yang dipimpin oleh Kapolres Morowali AKBP Suprianto.

BACA JUGA:
Sambut Idulfitri, Remaja Masjid Muhajirin Pabbresseng Gelar Takbir Keliling dan Pawai Obor

Pada kesempatan itu, AKBP Suprianto mengimbau kepada masyarakat untuk tidak menggunakan knalpot brong saat merayakan malam takbiran.

Supriyanto juga menyampaikan bahwa kegiatan pengamanan ini salah satu bagian penting dalam menjamin berjalan takbiran menyambut hari raya Idul Fitri 1444 H secara aman dan kondusif.

“Kami menurunkan sejumlah personel dalam pengaman malam takbiran ini. Melakukan pengaturan lalu lintas dan pengamanan jalur rute yang dilalui warga,” katanya.(*)

BACA JUGA:
Pawai Obor Warnai Malam Takbiran di Palopo, Diiringi Bedug dan Kumandang Takbir

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini