Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Warga Ponsel Minta Pemda Adakan Lapangan Sepakbola di Ibukota Kecamatan

Muslimin

LUWU, TEKAPE.co – Pemuda di Kecamatan Ponrang Selatan (Ponsel), Kabupaten Luwu, merasa ada ketidakadilan dalam pembangunan, terutama soal sarana prasarana olahraga Lapangan Sepakbola.

Hal itu diutarakan salah seorang warga Ponsel, Ismail Ishak, lantaran sejak dimekarkan sebagai kecamatan, sampai kini belum memiliki sarana dan prasarana olahraga, terutama lapangan sepak bola di ibu kota kecamatan.

Ia mengatakan, yang ada hanya lapangan sepak bola yang ada di desa-desa kecamatan Ponrang Selatan.

“Lapangan kecamatan ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat Ponrang Selatan, terutama pemuda kita yang aktif melaksanakan kegiatan sepak bola,” ujar Ismail.

Ismail mengatakan, hampir di setiap event memperingati 17 Agustus, Kecamatan Ponsel hanya menggunakan Jalan Raya sebagai tempat melakukan kegiatan, sehigga selalu terjadi kemacetan pada saat pelaksanaan kegiatan gerak jalan.

“Ini yang semestinya dipikirkan oleh pemerintah kecamatan dan pemerintah Kabupaten Luwu,” terangnya.

Pemuda asal Ponsel berharap agar Pemerintah Kabupaten Luwu yang merivitalisasi Lapangan sepakbola, untuk juga menganggarkan pengadaan lapangan sepak bola kecamatan Ponsel.

“Jangan hanya memikirkan lapangan yang sudah ada. Sementara kami di Kecamatan Ponrang Selatan, belum sama sekali memiliki lapangan sepak bola,” tandasnya.

Sementara itu, Salah satu pemuda Ponsel Pegiat Olahraga, Muslimin, sangat mengharapkan kepada Pemkab Luwu untuk anggaran 2020, kiranya bisa membangun lapangan kecamatan, sebagai sarana pengembangan bakat dan olahraga.

“Kami berharap pemerintah Luwu bisa membangunkan kami lapangan Kecamatan, agar kami para pegiat olahraga bisa mengerjakan bakat kami para pemuda ponsel,” harapnya. (ham)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini