Mulai Besok, Pelayanan SIM di Polres Luwu Libur Hingga 10 Juni 2019
LUWU, TEKAPE.co – Memasuki masa libur dan cuti bersama Hari Raya Idul Fitri, pelayanan SIM di Mapolres Luwu, tutup mulai Jumat, 31 Mei 2019. Pelayanan kembali dibuka, Senin, 10 Juni 2019
Masa libur dan cuti bersama Hari Raya Idul Fitri itu berdasarkan Surat Telegram (ST) Kapolri Nomor: ST/1400/YAN.1.1/2019 tertanggal 21 Mei 2019.
Kapolres Luwu melalui, AKBP Dwi Santoso, Kepala Satuan Lalu lintas (Kasatlantas) Polres Luwu, AKP Muhammadi Muhtari, mengungkapkan, permohonan maaf kepada seluruh masyarakat Luwu, bahwa pelayanan SIM di Mapolres Luwu libur mulai besok, hingga 10 Juni 2019.
“Kamis sampikan permohonan maaf untuk sementara pelayanan SIM di Mapolres Luwu mulai besok libur dan buka pada tanggal 10 Juni 2019,” ungkapnya.
Ia menjelaskan, bagi para pemilik SIM yang masa berlakunya telah habis bersamaan dengan masa libur dan cuti bersama, akan disediakan pelayanan perpanjangan pada 10-18 Juni 2019.
Selain itu, AKP Muhammadi Muhtari, menghimbau bagi para pemudik yang ingin istirahat silahkan mampir di posko mudik yang telah disiapkan Polres Luwu.
“Kami himbau bagi masyarakat atau pemudik agar tertib lalulintas, sebelum berkendara untuk mengecek dan periksa kesiapan kendaraan seperti rem, lampu dan lain-lain, serta melengkapi surat-surat kendaraan, bagi pengendara roda dua agar safety memggunakan helm, dan jangan sampai membawa muatan melebihi kapasitas karena itu bisa berbahaya. Untuk armada angkutan umum seperti bus dan angkutan umum lainya sebaiknya mengecek kelaikan armada serta untuk sopir jaga kondisi badan agar keselematan penumpang terjamin,” imbuhnya.
Posko pelayanan bagi para pemudik yang ini dilengkapi sejumlah fasilitas gratis mulai internet gratis (Wifi), bengkel gratis, pengobatan serta pemeriksaan kesehatan gratis.
Dimana Hadirnya posko mudik lebaran operasi ketupat Polres Luwu diharapkan selain menekan tingginya angka kecelakaan lalulintas, juga mampu mengedukasi masyarakat, tentang pentingnya mematuhi aturan berlalulintas.
“Fasilitas yang ada di posko pelayanan tersebut semuanya gratis untuk para pemudik,” Jelasnya. (ham)
Tinggalkan Balasan