Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Ada Ditemukan Tiga Kali Nyoblos, TPS di Barru Gelar PSU

BARRU, TEKAPE.co – Karena ada ditemukan satu orang mewakili orang lain mencoblos, TPS 9 di SMPN 2 Barru Lingkungan Mattirowalie Kelurahan Tuwung, Kecamatan Barru, Kabupaten Barru, menggelar Pemungutan Suara Ulang (PSU), Minggu 01 Juli 2018.

PSU Pilgub Sulsel 2018 itu digelar karena ditemukan ada dua pemilih yang menggunakan hak suaranya melebihi dari satu kali.

Dua orang tersebut diketahui bernama Amrullah. Ia terindikasi mencoblos dua kali. Satu kali menggunakan hak suaranya sendiri, dan suara yang dimiliki tantenya atas nama Maneria.

Sedangkan satu orang pemilih bernama Sitti Rohani, terindikasi menggunakan hak pilihnya sebanyak tiga kali, satu atas nama pribadi, dan dua atas nama orang tuanya, yang bernama Lahade dan Ibecce.

Pemungutan suara ulang itu dipantau langsung Kapolres Barru Beserta Danramil 1405/06 Mlts dan Camat Barru.

Kapolsek Barru, Kompol Sarifuddin, saat dikonfirmasi, mengatakan, dua pelaku ini tidak ditahan. Menurutnya, pada pencoblosan dilakukan itu ada kekeliruan dari KPPS-nya.

“Tidak ada sanksinya, karena tidak ditemukanya bukti-bukti. Murni karena ada kekeliruan,” katanya. (Erlin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini