2.000 Formulir Ludes di Hari Pertama Job Fair, Pengangguran di Palopo Tercatat 5.509 Orang
PALOPO, TEKAPE.co – Pemerintah Kota Palopo mengadakan ‘job fair’ bertajuk ‘Siapa Mau Kerja Apa’ yang berlangsung sejak Jumat 21 Desember 2018, di Gedung Kesenian Palopo.
Kegiatan yang baru dibuka secara resmi, Sabtu 22 September 2018, tercatat sudah ada 2.000 formulir yang disiapkan panitia ludes sejak Jumat.
Hal itu disampaikan Kadis Ketenakerjaan (Kadisnaker) Kota Palopo, Kodrat. Ia mengatakan, acara Job Fair ini telah berlangsung selama 2 hari, mulai 21 – 22 September 2018.
Menurut Kodrat, panitia telah menyediakan sekitar 2000 formulir, dan semua formulir tersebut habis sejak Jumat. Diperkirakan Sabtu ini, jumlah peserta akan bertambah lagi.
Kadisnaker Palopo, Kodrat SS, menyampaikan, ada beberapa hal berkaitan dengan kondisi jumlah tenaga kerja saat ini. Sampai Oktober 2018, sebanyak 131.021 orang tenaga kerja. Sementara untuk angkatan kerja sebanyak 72.017 orang, yang bekerja 66.850 orang, dan menganggur 5.509 orang.
“Jika dipersentasekan, sebanyak 7,65% orang menganggur. Ini terbagi dua, ada yang pengangguran aktif dan pasif. Sebanyak 2982 orang yang mencari kerja, yang terbanyak adalah S1 sebanyak 891 orang atau 28,3%. Kemudian SMA 801 orang, dan SMK 282 orang,” rincinya.
Ia mengatakan, jumlah pencari kerja yang berhasil ditempatkan selama periode 2018, baru sebanyak 677 orang.
“Job Fair ini menghadirkan perusahaan dan mendatangkan pencari kerja untuk dipertemukan. Pada hari ini sebanyak 66 perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja, dimana perusahan-perusahan ini berasal dari Palopo sebanyak 39 perusahaan, 1 dari Jakarta , 4 Surabaya, dan 22 dari luar Kota Palopo dalam Sulsel,” jelasnya.
Asisten Pemerintahan Setda Kota Palopo, H Burhan Nurdin, menyampaikan ini untuk kali pertama Job Fair digelar di Palopo.
“Menurut informasi dari panitia, kegiatan hari ini ada 66 perusahaan yang masuk dalam job fair. Bahkan 1 dari Jakarta yang hadir, 4 Surabaya, 39 dari kota Palopo,” jelasnya. (hms)
Tinggalkan Balasan