oleh

Tekape.co Gelar Pelatihan Jurnalistik di Wajo

SENGKANG, TEKAPE.co – Media online Tekape.co bersama Tekape Institute menggelar pelatihan jurnalistik dan teknik membuat rilis kegiatan, di Hotel Ayu Sengkang, Kabupaten Wajo, Sulsel, 24-25 Desember 2018.

Acara yang dibuka Pemimpin Umum Media Online Tekape.co Abd Rauf itu dihadiri guru, aparat desa, dan siswa SMA yang ada di Kabupaten Wajo.

Abd Rauf mengatakan, di era keterbukaan informasi saat ini, semua orang bisa menjadi pewarta, khususnya terbuka peluang menjadi jurnalisme warga atau citizen reporter bagi media massa.

“Melalui pelatihan seperti ini, kita harapkan peserta mampu memahami kerja-kerja wartawan dan mampu menulis berita yang sesuai kaidah jurnalistik,” ujarnya.

Ia mengatakan, dengan pemahaman praktek jurnalis, maka diharapkan mampu mencitrakan instansi tempat bekerja dan atau tempat belajar bagi siswa.

Ketua Panitia Pelaksana, Ambo Tang Masse, menambahkan, pelatihan ini dilakukan melibatkan sekolah dan desa. Dengan pemahaman jurnalistik yang didapat, tak ada lagi trauma terhadap ulah oknum wartawan yang seringkali ‘mengganggu’ aparatur desa dan sekolah. (rin)



RajaBackLink.com

Komentar