Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Lirik Lagu Perjuangan Tana Luwu Dinyanyikan di Sarasehan HJL Ke-756

Sarasehan Hari Jadi Luwu (HJL) ke-756 digelar Kedatuan Luwu di Istana Langkanae Luwu, Kota Palopo, Minggu 21 Januari 2024. (ist)

PALOPO, TEKAPE.co – Lagu perjuangan Rakyat Luwu dinyanyikan pada Sarasehan Hari Jadi Luwu (HJL) ke-756.

Lagu tersebut dinyanyikan oleh Andi Abdullah Sanad Kaddiraja di dalam materinya saat membawakan sejarah Tanah Luwu.

“Lagu ini merupakan lagu yang mengiringi kepergian Datu Luwu meninggalkan Kota Palopo,” ujarnya.

Lirik lagu Perjuangan Tana Luwu yang Dinyanyikan Andi Abdullah Sanad Kaddiraja

Kota Palopo yang terbakar, dibakar oleh Nika

Kiri kanan api menyala, sedang dipandang hati yang susah

Tengok ke kanan ke Salobulo, Tengok ke kiri gunung Patene

Tengok ke muka, ada satu pulau yang kecil, nama pulau Libukang

Kampung Ponjalae, Kande api Batupasi, biar hancur hancur semua

Indonesia merdeka

HJL ke-756 digelar Kedatuan Luwu di Istana Langkanae Luwu, Kota Palopo, Minggu 21 Januari 2024.

Sejumlah kegiatan dilakukan seperti Malekke’ Wae, Matemmu Lahoja, Upacara, Makkasiwiang, dan Tudang Ade’.

Kemudian dilakukan juga prosesi Mattoana, Ziarah ke Makam Raja, Sarasehan, Pentas seni dan Mappacekke Wanua.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini