Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Kota Parepare Pamerkan Ragam Produk Unggulan pada K-UMKM Expo 2022 Luwu

Foto: Kabid Koperasi dan UKM Dinas Tenaga Kerja, Andi Sundra, Saat Menunjukkan Salah Satu Produk Unggulan UMUM yakni Sirup Rasa Pisang Ambon. (dok.tekape.co)

LUWU, TEKAPE.co – Pemerintah Kota Parepare, Provinsi Sulawesi Selatan, menunjukkan produk lokal pada ajang K-UMKM Expo 2022 Kabupaten Luwu, dalam rangkaian Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) dan UMKM Nasional.

Beragam produk unggulan yang diproduksi oleh UMKM di Kota Parepare diantaranya Sirup Pisang Ambon, Paru Goreng, Kripik Jamur, Kripik Singkong Istimewa, derta sejumlah produk lainnya.

Kabid Koperasi dan UKM Dinas Tenaga Kerja, Andi Sundra, mengatakan saat ini pihaknya tengah mengembangkan salah satu produk dari UMKM binaan mereka yakni sirup rasa pisang ambon.

“Dibandingkan dengan sirup yang lain, Sirup Rasa Pidang Ambon ini menggunakan gula bukan pemanis. Diamana saat ini sedang melakukan pendampingan khususnya untuk pembuatan kemasan, merek, karena sirup ini sudah lumayan populer di Parepare,” ujarnya.

Sementara itu, pada kegiatan K-UMKM Expo 2022 Kabupaten Luwu 24 Kabupaten/Kota se Sulsel juga memamerkan produk unggulan dari para UMKM mereka. Disamping itu khusus di Kabupaten Luwu 22 Kecamatan juga menampilkan ragam produk olahan UMKM di Luwu.

(ham)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini