Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Kapolres Luwu Utara Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin 2022

Polres Luwu Utara (Lutra) melaksanakan apel gelar pasukan Operasi Lilin 2022, Kamis 22 Desember 2022. (ist)

LUTRA, TEKAPE.co – Kapolres Luwu Utara (Lutra) AKBP Galih Indragiri memimpin apel gelar pasukan Operasi Lilin 2022.

Apel gelar pasukan di laksanakan di halaman Mapolres Lutra, Kamis 22 Desember 2022.

Membacakan amanat Kapolri, AKBP Galih mengatakan, operasi lilin dilaksanakan serentak di jajaran Polri, mulai dari tingkat Mabes Polri hingga kesatuan kewilayahan.

“Apel gelar pasukan ini dilaksanakan sebagai bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Lilin 2022 dalam rangka pengamanan perayaan Natal Tahun 2022 dan Tahun Baru 2023.”

“Baik pada aspek personel maupun sarana prasarana, serta keterlibatan unsur terkait seperti TNI, Pemda, dan Mitra kamtibmas lainnya,” kata Galih.

Kapolres mengatakan, perayaan Natal dan Tahun Baru oleh masyarakat secara universal dirayakan melalui kegiatan ibadah dan perayaan pergantian tahun di tempat-tempat wisata, yang akan meningkatkan aktifitas pada pusat keramaian.

Peningkatan aktivitas masyarakat ini tentu saja sangat berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas dan gangguan kamseltibcar lantas,

Oleh karena itu, Polri menyelenggarakan Operasi Lilin-2022 yang akan dilaksanakan selama 11 hari, mulai dari tanggal 23 Desember 2022 sampai dengan tanggal 2 Januari 2023.

“Dengan mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif secara humanis, serta penegakan hukum secara tegas dan profesional,” ujarnya.

“Tentunya juga dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, sehingga masyarakat dapat merayakan Natal dan Tahun Baru dengan rasa aman dan nyaman,” sambungnya.

Hadir dalam apel gelar pasukan, Wakil Bupati Luwu Utara Suaib Mansur, Pabung TNI Letkol Inf. Syahruddin, Danyon D Pelopor Brimob Polda Sulsel Kompol Muhammad Agus, SE.MM.

Kemudian, Asisten 1 Pemda Lutra, Wakapolres Luwu Utara, Pejabat Utama Polres Luwu Utara, Kadis/Pimpinan Instansi Pemda Lutra Terkait, Kejari Lutra, para Kapolsek Jajaran Polres Luwu Utara, Ketua Senkom Lutra dan tamu undangan lainnya.

Diketahui, wilayah hukum Polres Lutra dipasang 2 Posko Pengamanan yang berada Di Kec. Bone-Bone dan Kec. Sabbang sedangkan untuk posko pelayanan hanya 1 berada di Kec. Masamba.

(accy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini