Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Dinas Pendidikan Luwu Gelar Buka Puasa Bersama

Foto: Suasana Buka Bersama Yang Digelar Dinas Pendidikan Kabupaten Luwu. (ist)

LUWU, TEKAPE.co – Dinas Pendidikan Luwu menggelar kegiatan buka puasa bersama sekaligus bersilaturahmi dengan Penjabat Bupati Luwu Muhammad Saleh di halaman kantor Dinas Pendidikan Luwu, Selasa, 26 Maret 2024.

Kegiatan tersebut dihadiri para Kepala Sekolah, guru dan unsur ASN Dinas Pendidikan Luwu.

Kegiatan ini juga merupakan momentum bagi penjabat Bupati Luwu untuk bersilaturahmi para guru dan Kepala Sekolah setelah dilantik.

Sebelumnya juga, Muhammad Saleh menggelar kegiatan serupa-bersilaturahmi dengan para Kepala Desa di rumah jabatan Bupati di Belopa belum lama ini.

Penjabat Bupati Luwu Muhammad Saleh menuturkan, sebenarnya ketika usai dilantik, dirinya juga menginginkan bersilaturahmi dengan para guru, kepala sekolah di rumah jabatan.

Akan tetapi kata dia, Dinas Pendidikan sudah membuat jadwal kegiatan ini, sehingga dia hadir dalam kegiatan yang digelar Dinas Pendidikan tersebut.

Bupati Saleh mengungkapkan, keinginannya untuk bersilaturahmi dengan para guru dan Kepala Sekolah lantaran mereka adalah garda terdepan untuk memajukan Pendidikan di tanah Luwu.

“Saya punya kepentingan bagi para guru, kepala sekolah mulai dari tingkat TK hingga SMP di Luwu. Karena mereka adalah tonggak kemajuan pendidikan di Luwu, tonggak kemajuan SDM Luwu,” ujar Saleh.

Apalagi kata dia sebagai penjabat Bupati yang selalu dievaluasi oleh Kemendagri setiap tiga bulan sekali, salah satu poin yang dievaluasinya adalah sektor pendidikan. Maka sudah tentu dirinya berkewajiban memantau perkembangan dunia pendidikan di Kabupaten Luwu.

“Saya di sini sebagai penjabat Bupati tentu punya tugas dan tanggungjawab salah satunya pendidikan. Sektor pendidikan ini adalah salah sektor penilaian saya sebagai penjabat bupati. Kesuksesan saya, bagaimana memajukan sektor pendidikan di Kabupaten Luwu,” kata Muhammad Saleh.

Dirinya berencana untuk tahun ini, Pendidikan di Kabupaten Luwu menggunakan sistem pembelajaran digital. Dimana kata Saleh generasi sekarang sudah sangat paham dunia teknologi.

“Generasi kita sekarang sudah cerdas. Makanya tata kelola Pendidikan sekolah kita rubah sebaik-baiknya. Saya sudah diskusi dengan Kepala Dinas, bagaimana kalau pembelajaran anak-anak kita menggunakan smart board,” ungkap Saleh.

Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Luwu Andi Pelanggi saat menyampaikan sambutannya mengungkapkan jika kegiatan buka puasa bersama yang digelar di kantor Dinas Pendidikan ini merupakan kali pertamanya dilakukan.

“Jadi saya berharap kegiatan seperti ini bisa terus dilanjutkan setiap bulan puasa agar jalingan silahturahmi antar Dinas dan para kepala sekolah bisa tetap terjaga,” kata Andi Pelanggi.

Dalam kegiatan itu juga, Dinas Pendidikan Luwu menyerahkan bantuan kepada penyintas bencana longsor yang terjadi di Desa Bonglo Kecamatan Bastem Utara di mana sejumlah guru menjadi korban dalam bencana alam itu.

Dinas Pendidikan Luwu berhasil mengumpulkan donasi sebesar Rp 110 juta dan bantuan itu diserahkan langsung Penjabat Bupati Luwu kepada para keluarga korban.(rls/ham)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini