oleh

Baznas Luwu Serahkan Bantuan Pendidikan Bagi Mahasiswa dan Pelajar di Kamanre

LUWU, TEKAPE.co – Pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Luwu bersama Camat Kamanre, menyerahkan bantuan pendidikan bagi 2 mahasiswa dan 7 Siswa-siswi Sekolah Dasar di Kecamatan Kamanre.

Penyerahan ini dilakukan di Kantor Urusan Agama, Kecamatan Kamanre, Kabupaten Luwu, Rabu, 21 Juni 2023.

Usai menyerahkan bantuan tersebut, dalam sambutannya, Camat Kamanre, Syamsudding, S.Pd menyampaikan dirinya mengundang para pemuka agama untuk merapatkan rencana pelaksanaan shalat Idul Adha 1444 Hijriah di seluruh wilayah kecamatan Kamanre.

Ia juga mengundang para kepala desa untuk mengkoordinasikan kegiatan Baznas di tingkat desa.

“ini adalah awal-awal tugas saya sebagai camat di kecamatan Kamanre, dan untuk memaksimalkan pelayanan masyarakat tidak, saya juga mengundang Baznas untuk melakukan layanan zakat sampai ke tingkat UPZ di Desa,” ujarnya.

Lanjut, ia menyampaikan sewaktu menjabat di kecamatan Bassesangtempe, merasakan betul bagaimana bantuan-bantuan Baznas ini dapat digunakan langsung kepada masyarakat, sehingga kali ini ia juga tidak mau ketinggalan momentum, apalagi sekarang sudah masuk bulan dzulhijjah.

Sementara itu, Ketua Baznas menyerahkan langsung bantuan pendidikan untuk 9 penerima manfaat dengan total bantuan tunai Rp. 4.450.000, kategori golongan penerima zakat kali ini Mahasiswa Ibnussabil dan Siswa(i) kurang mampu.

“Bantuan ini diterima langsung oleh Mustahik dan keluarganya sekaligus sebagai motivasi memberikan informasi kepada para Muzakki untuk menunaikan kewajibannya berzakat. Mereka ini (para Muzakki) harus menyadari bahwa di sebagian harta yang mereka miliki, ada hak orang lain,” ujar, Agung Nas.

Ia berharap, bantuan yang diserahkan Baznas ini mudah-mudahan bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan sekolah anak-anak, serta biaya penyelesaian untuk mereka yang mahasiswa.

Untuk diketahui, turut hadir dalam kegiatan tersebut, para Wakil Ketua Baznas, Hamka, S.Ag., Hj. Hafisah Saleng, Zainal Abidin, Ketua Persamil Kecamatan Kamanre, beberapa orang Kepala Desa, serta para tokoh agama.

(rls/ham)



RajaBackLink.com

Komentar