oleh

Warga Palopo Keluhkan Air PAM Mengalir Hanya Tengah Malam

PALOPO, TEKAPE.co – Pelayanan Perusahaan Air Minum Tirta Mangkaluku (PAM TM) Kota Palopo mendapat keluhan dari warga Banawa.

Pasalnya, air mengalir ke rumah-rumah warga di saat jam-jam istirahat yakni tengah malam saat pukul 24.00 Wita hingga 4.30 Wita dini hari.

Mus warga Banawa mengatakan, di siang hari air tidak mengalir. Air mengalir di saat jam istirahat yakni tengah malam.

“Kalau siang air ngadat. Nanti mengalir kalau tengah malam. Jadi mau tidak mau kita terpaksa begadang. Sangat menyulitkan” katanya, Minggu 24 November 2019.

Apalagi, lanjut Mus, air yang mengalir itu, debitnya tidak terlalu kencang. Sehingga membutuhkan waktu tunggu hingga beberapa jam untuk memenuhi semua wadah air yang ada di rumah. (usman)

BACA JUGA:
Kemarau, Air Baku PAM TM Palopo Berkurang Hingga 85 Persen



RajaBackLink.com

Komentar