oleh

Talud Jembatan Rampoang Amblas Tergerus Air, Kendaraan Dialihkan, Akses Jalan Ditutup

PALOPO, TEKAPE.co – Hujan deras kembali menguyur Kota Palopo, Sulawesi Selatan, Senin 17 Oktober 2022 malam.

Akibatnya, debit air Sungai Pikung, Kelurahan Rampoang, Kecamatan Bara, naik.

Air yang mengalir deras membuat talud penyangga jembatan Rampoang di jalan Palopo-Masamba terbawa arus.

BACA JUGA:
Polda Bali Terjunkan Personel Bantu Evakuasi Warga Banjir Mendoyo

Petugas dari Polres Palopo menutup sementara jembatan tersebut.

Kendaraan mobil dan motor tidak di perbolehkan melintas.

Kendaraan dari arah utara menuju selatan (Masamba) dialihkan ke lorong Lapangan Rampoang, Kelurahan To Bulung dan keluar di lorong Perumnas, Kelurahan Rampoang.

Begitupun sebaliknya, kendaraan dari arah selatan (Palopo) menuju arah utara (Masamba) dialihkan masuk lorong Perumnas dan keluar di Lapangan Rampoang.

(rindu)



RajaBackLink.com

Komentar