oleh

Resmi Diusung Golkar, Patahuddin Survei 9 Calon Pendamping di Pilbup Luwu

BELOPA, TEKAPE.co — Teka teki arah dukungan Partai Golkar akhirnya terjawab sudah, Rabu malam, 25 Oktober 2017.

Ketua Harian DPP Partai Golkar, Nurdin Halid, telah menyerahkan rekomendasi Partai Golkar kepada Patahuddin untuk bertarung di Pilkada Luwu 2018 mendatang.

Penyerahan rekomendasi pemilik 6 kursi di DPRD Luwu tersebut dilakukan di Makassar, Rabu malam, 25 Oktober 2017.

Pengurus DPD I Golkar Sulsel, Kadir Halid yang dikonfirmasi soal penyerahan rekomendasi tersebut membenarkan arah Partai Golkar di pilkada serentak 2018.

“Iya sudah penyerahan, untuk Golkar di Luwu kita usung ketuanya Patahuddin,” ujarnya, melalui WA, Kamis.

Plt Golkar Luwu, Patahuddin, mengatakan, jika penyerahan rekomendasi Golkar merupakan bagian dari langkahnya untuk maju di Pilkada Luwu.

Untuk saat ini, Patahuddin mengaku akan melakukan komunikasi dengan partai lainnya untuk menjalin koalisi.

“Alhamdulillah rekomendasi Golkar sudah keluar, sekarang tinggal fokus untuk berkomunikasi dengan partai lainnya untuk mencukupkan minimal tujuh kursi sebagai syarat pencalonan,” ujar Patahuddin.

Untuk diketahui, selain Partai Golkar nama Patahuddin juga mencuat di beberapa partai lainnya.

Misalnya Gerindra, dimana Patahuddin bersaing dengan Basmin Mattayang untuk mendapatkan rekomendasi partai pemilik empat kursi di DPRD Luwu itu.

Ketika disinggung soal pasangannya di Pilkada mendatang, Patahuddin mengaku mengacu kepada hasil survey yang dilaksanakan lembaga independen.

Patahuddin sendiri mengaku saat ini tengah melakukan survei terhadap sembilan nama yang akan digandeng sebagai pasangan.

“Untuk wakil tergantung survey dan partai pengusung nantinya, yang jelas saat ini kami sedang melakukan survey terhadap sembilan calon. Tiga berasal dari wilayah utara Luwu dan sisanya dari selatan,” tandasnya. (rilis)



RajaBackLink.com

Komentar