PALOPO, TEKAPE.co — Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Palopo menggelar rapat kerja (raker) DPD KNPI Palopo periode 2018-2021, di auditorium Saokotae, Kompleks rujab Wali Kota Palopo, Sabtu 1 Juni 2019.
Hadir Sekretaris DPD I KNPI Sulsel Eli Oscar, MPI Palopo, dan pengurus KNPI Palopo.
Raker yang dirangkaikan dengan buka bersama ini juga dihadiri pengurus OKP yang berhimpun di KNPI.
Ketua DPD II KNPI Kota Palopo, Umar SE, dalam sambutannya, menegaskan, salah satu komitmen utama di periode kepengurusannya adalah menjadikan Palopo kota layak pemuda.
“Program ini kita harapkan menjadi menjadi komitmen bersama untuk mewujudkan Palopo kota layak pemuda,” ujarnya. (rin)
Komentar