Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Praya X PPGT Akan Digelar, Ini Harapan Ketum IKAT Luwu Utara

LUWU UTARA, TEKAPE.co — Pertemuan Raya (Praya) X Persekutuan Pemuda Gereja Toraja (PPGT) akan dilaksanakan pada 25 September hingga 1 Oktobet 2017.

Pertemuan yang akan dilakukan di Museum Nek Gandeng, Malakiri, Kecamatan Balusu, Kabupaten Toraja Utara itu mendapat perhatian dan dukungan dari sejumlah tokoh Toraja. Salah satunya adalah Ketua Umum Ikatan Keluarga Toraja (IKAT) Luwu Utara, Ir Marthina Simon, M.Si.

Ketum Ikat Lutra itu mengatakan bahwa perkembangan disegala bidang saat ini memunculkan juga sejumlah tantangan bagi pemuda-pemudi, tak terkecuali pemuda Toraja di seluruh Indonesia.

“Saya selaku Ketua Umum IKAT Luwu Utara sangat berharap PPGT bisa mempersiapkan generasi gereja yang handal, mandiri serta menjaga wibawa ethnis Toraja saat sudah bekerja diperantauan,” harap Marthina yang akrab disapa Indo itu.

Marthina juga menuturkan bahwa Praya X PPGT adalah momentum untuk mempersiapkan generasi muda Toraja melalui kegiatan-kegiatan positif dan kreatif. Selain itu juga menjadi ajang silaturahim antar Gereja Protestan Toraja atau generasi Toraja.

Pada kesempatan itu, Marthina Simon mengucapkan selamat dan sukses atas pelaksanaan PRAYA X, semoga berjalan baik. (yustus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini