oleh

Pimpinan Parpol di Morut Ikuti Sosialisasi Tata Cara Pencalonan Kepala Daerah

MAROWALI UTARA, TEKAPE.co – Jelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2020, KPU Marowali Utara bersama KPU Provinsi Sulawesi Tengah gelar Sosialisasi Tata Cara Pencalonan Kepala Daerah, Jumat 21 Agustus 2020.

Sosialisasi yang digelar berdasarkan protokol kesehatan covid-19 ditujukan bagi para pemimpin partai politik serta seluruh pemangku kepentingan dalam Pilkada, juga tokoh-tokoh masyarakat yang digelar di gedung Tepo Asa Aroa di Kolonodale.

Usai sosialisasi Ketua KPU Morowali Utara menyerahkan SK syarat pencalonan bakal pasangan calon yang diusulkan dari Parpol atau Gabungan Parpol kepada ketua Parpol dan ketua Bawaslu Morowali Utara.

Ketua KPU Morut, Yusri Ibrahim dalam sambutannya, mengatakan sosialisasi ini sangat penting khususnya bagi partai politik baik yang akan berkoalisi maupun yang berdiri sendiri mengusung calonnya.

Sosialisasi ini penting karena menyangkut segala persyaratan colon yang dibahas dalam masa ‘new normal’ pandemi COVID-19.

“Sehingga tentunya kita berharap bisa disosialisasikan kepada partai politik dan jajarannya mulai dari pendaftaran calon sampai pelaksanaan kampanye dan ini sudah disosialisasikan dengan baik,” ujarnya. (*)



RajaBackLink.com

Komentar