oleh

Perangi Narkoba, Wali Kota Palopo Bakal Bentuk Forum Beranggotakan 20 Orang Tiap RW

PALOPO, TEKAPE.co – Wali Kota Palopo, HM Judas Amir, memperlihatkan keseriusannya dalam memerangi peredaran gelap narkoba di kota Palopo.

Salah satunya dengan pencanangan pembentukan forum anti narkoba berbasis RW se Kota Palopo.

Hal itu terungkap, dalam sambutan walikota, saat rapat paripurna DPRD Kota Palopo, dengan agenda jawaban Wali Kota Palopo terhadap pandangan fraksi-fraksi terkait ranperda APBD Perubahan 2017, Selasa 19 September 2017.

“Untuk memerangi narkoba di Palopo, maka kami akan membentuk forum anti narkoba. Anggotanya 20 orang per RW,” beber Judas, di depan anggota DPRD Palopo.

Judas menjelaskan, anggota forum ini, akan bertugas mengidentifikasi dan memberikan pemahaman terkait bahaya masalah narkoba.

Dari 20 orang anggota itu, lanjut dia, tidak boleh serumah. Harus menyebar. Kalau ini bekerja, maka yakinlah gerakan penyalahgunaan narkoba di Palopo akan sempit. (del)

Komentar