oleh

Pemeriksaan Sejumlah Lurah di Polres Palopo tak Ada Kejelasan

PALOPO, TEKAPE.co – Pemeriksaan sejumlah lurah di Kota Palopo, Sulawesi Selatan terkait penggunaan anggaran kelurahan tahun 2020 mulai dipertanyakan.

Pasalnya, tidak juga ada kejelasan terkait dugaan penyalahgunaan anggaran kelurahan tahun 2020, padahal sudah tujuh bulan ditangani pihak Polres Palopo.

Ketua DPD II KNPI Kota Palopo, Suparni Sampetan kepada Tekape.co, Sabtu 2 Oktober 2021 mempertanyakan, tindak lanjut pemeriksaan para lurah di Palopo.

Dirinya juga menilai pihak Polres terkesan tertutup dalam melakukan penanganan dugaan penyalahgunaan dana tambahan atau dana kelurahan tahun 2020.

“Kita tidak mengintervensi, tapi pihak Polres cukup menyampaikan perkembangan terkait pemeriksaan para lurah secara terbuka,” kata Suparni.

“Jika memang ada masalah sampaikan begitu juga sebaliknya,” imbuhnya.

Sementara, Kapolres Palopo AKBP Alfian Nurnas melalui Kasubag Humas Polres Palopo AKP Edi Sulistiono, saat dikonfirmasi mengatakan masih melakukan koordinasi dengan Inspektorat Palopo.

“Masih melakukan koordinasi dengan Inspektorat Palopo,” singkatnya. (rindhu)

Komentar