oleh

Mantan Kasubag KPU Luwu Dilantik Jadi Sekretaris KPU Lutim, Dikenal Aktif Hidupkan Ruang Diskusi

LUWU, TEKAPE.co – Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI resmi melantik Ramlan S,Sos, M.Si, sebagai Sekretaris KPU Kabupaten Luwu Timur (Lutim), Rabu, 22 September 2021.

Mantan Kasubag Umum KPU Kabupaten Luwu dilantik langsung oleh Sekjend KPU RI.

Pelantikan Ramlan jadi sekretaris KPU Lutim itu banyak mendapat apresiasi. Salah satunya datang dari Ketua Aliansi Masyarakat Pro Demokrasi Luwu, Ismail Wahid.

Ismail Wahid juga menyampaikan ucapan selamat atas dilantiknya Ramlan S.Sos, M.Si sebagai Sekretaris KPU Luwu Timur.

“Bagi saya Ramlan telah banyak berbuat untuk kemajuan Demokrasi di Luwu, ia sangat aktif menghidupkan ruang-ruang diskusi untuk menebarkan kebaikan bersama,” katanya.

Selain itu, Ismail Wahid juga mengenal Ramlan sebagai aktivis di Luwu. Selain berkecimpung pada lembaga KPU, ia juga adalah aktivis yang sangat sibuk pada wilayah mengorganisasi, misalnya bagaimana peran beliau melakukan kaderisasi terhadap lembaga Pemuda Muhammadiyah di Luwu dan juga KNPi Sulawesi Selatan.

Ismail, mengatakan bahwa kiranya Visi, dedikasi dan integritas Ramlan tak perlu di ragukan lagi, ini adalah jalan yang sangat tepat yang diambil oleh KPU RI dengan memberikan mandat dan tanggung jawab kepada Ramlan sebagai sekretaris KPU Luwu Timur.

“Pada akhirnya saya mengucapakan selamat bertugas di tempat yang baru kawan,” ucapnya. (*)

Komentar