oleh

Akbar Andi Leluasa Jadi Pendaftar ke Empat Balon Wabup Luwu Timur

LUTIM,TEKAPE.co- Mantan Sekjen DPP Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Akbar Andi Fahri Leluasa, daftarkan diri sebagai Bakal Calon (Balon) Wakil Bupati Luwu Timur di sekretariat Panitia Pemilihan Wakil Bupati di Kantor DPRD Luwu Timur. Jumat 27/05/2022.

Rombongan Akbar Andi Leluasa berangkat dari Kabupaten Luwu dan tiba di Luwu Timur sekitar pukul 15.30 wita sore dan segera melakukan pendaftaran.

Didampingi istrinya, Akbar Andi Leluasa menyetor berkas pendaftarannya dan diterima langsung oleh ketua Panlih Aswan Asis.

Dihadapan media, Pria kelahiran 1998 ini mengatakan niatnya mendaftar tak lain untuk membangun kampung.

“Saya besar dan beraktifitas dijakarta, tapi rumpun keluarga saya di Tana Luwu. inshaallah saya balik lagi ke kesini untuk membangun saya punya kampung” Tutur Akbar.

Ditanya soal keaktifannya di Angkatan Muda Partai Golkar (AMPI), Akbar mengatakan dirinya sudah tidak di AMPI Lagi.

“Sudah tidak di AMPI lagi,sekarang saya di DPP sebagai Direktur Eksekutif Badan Nasional Partai Golkar” Jelasnya.

Untuk diketahui, Akbar Andi Leluasa menjadi pendaftar ke Empat sebagai Balon Wakil Bupati Luwu Timur, dimana tiga pendaftar sebelumnya yakni Taqwa Muller (Golkar), Usman Sadik (PAN), dan Rully Heryawan (Hanura) sebagai pendaftar pertama.(Rif)



RajaBackLink.com

Komentar