oleh

Kunjungi Bayi Penderita Gizi Buruk,Istri Wabup Luwu Utara Berikan Pengobatan Gratis

MASAMBA,TEKAPE.co – Ketua Tim Penggerak PKK kabupaten Luwu Utara, Enny Thahar Rum, pantau kondisi Bayi Penderita Gizi Buruk Asal Kecamatan Malangke Barat, di Rumah Sakit Andi Djemma Masamba Sabtu (27/10/2018). Kehadiran Istri Wakil Bupati Luwu Utara itupun, disambut Bahagia orang Tua bayi.

Sebelumnya, Muhammad Arsyan Didiangosa mengidap Gizi buruk oleh dokter lantaran usia dan berat badan yang tidak seimbang. Bidan desa yang menemukan kejanggalan tersebut saat proses imunisasi berinisiatif untuk membawa arsyan ke rumah sakit. Orang tua yang awalnya khawatir lantaran kondisi ekonomi yang tidak memungkinkan untuk menjalani pengobatan dirumah sakit, akhirnya bernafas lega setelah PKK Luwu Utara yang dikomandoi Enny Thahar Rum melakukan Koordinasi dengan dinas sosial untuk menindaklanjuti biaya pengobatan dengan sistem BPJS.

“Kendala yang dihadapi adalah persoalan administrasi untuk mendapatkan kartu BPJS. Orang tua dan bayi belum memiliki kartu, sementara alamat domisili sebelumnya berada di kota palopo. Alhamdulillah, pihak rumah sakit memberikan keringanan pembebasan biaya pengobatan sampai dinas sosial dan BPJS mengelurkan kartu Jaminan kesehatan yang sementara dalam proses,” ungkap Enny usai menjenguk Arsyan.

Sinergitas PKK, Dinas Sosial, dan Rumah sakiy membuahkan hasil. Berat badan Bayi Arsyan saat ini mengalami perubahan signifikan. Setalah menjalani perawatan medis Arsyan yang diusinya hanya memiliki berat 2,3 kg kini berangsur meningkat hingga 2,8 kg. (man)



RajaBackLink.com

Komentar